Google TV: Kelebihan, Kekurangan, dan Beda dari Android TV

Google TV: Kelebihan, Kekurangan, dan Beda dari Android TV

Sejalan dengan zaman yang serba modern ini, teknologi informasi pun semakin berkembang pesat. Layanan TV juga bukan lagi hanya sekedar TV kabel biasa. Saat ini, banyak keluarga yang mulai menggunakan smart TV. Google TV adalah salah satunya. Platform televisi pintar ini merupakan produk keluaran dari Google.

Apakah Anda penasaran dan tertarik untuk mencoba teknologi TV ini? Agar tidak salah pilih, yuk bedah lebih dalam di sini!

Google TV adalah TV Terbaik?

Sebenarnya, Google TV adalah inovasi dari teknologi yang ada pada Android TV. Ada beberapa pengoptimalan tampilan dan fitur pelengkap yang ditambahkan dari teknologi sebelumnya. Jadi, dapat dikatakan bahwa beberapa fitur dan fungsi dari Android TV tetap ada pada Google TV dan bisa dibilang cukup mirip.

Lantas, apakah hal itu membuat Google TV menjadi pilihan terbaik karena merupakan versi baru smart TV?

Untuk lebih meyakinkan pilihan Anda, maka Anda perlu mengetahui fitur tambahan apa saja yang TV ini miliki. Selain itu, pengetahuan tentang kelebihan dan kekurangannya juga dapat menjadi aspek pertimbangan yang sangat wajar untuk Anda cari tahu.

Mengulik Lebih Dalam Apa Itu Google TV

Google TV adalah sarana hiburan berupa platform digital yang mana perusahaan pengembangnya yaitu Google.

Sistem teknologi TV ini mengintegrasikan beragam layanan hiburan seperti streaming film, video klip musik, aplikasi, dan pencarian konten menjadi satu paket di layar TV milik Anda.

TV ini pertama kali muncul pada tahun 2010. Pada saat itu, kemunculan platform ini sempat mendapatkan kritik mengingat harganya yang sangat tinggi. Tak heran perusahaan produksinya terus melakukan sejumlah peningkatan dan perkembangan secara signifikan agar meningkatkan kualitas teknologi ini.

Baca Juga:  Rekomendasi Kabel CCTV Terbaik di 2023, Berkualitas!

Hingga saat ini, pengguna bisa menonton aneka konten kesukaan mereka pada fitur yang ada, misalnya saluran Netflix, Viu, YouTube, Disney Hotstar Plus, Amazon Prime Video, Apple TV, HBO Max, dan masih banyak lagi.

Selain itu, TV ini memiliki fitur tambahan yang tidak kalah menarik yaitu kemampuannya dalam melakukan kontrol terhadap perangkat smart home yang lain. Contohnya yaitu mengatur lampu ruangan secara langsung dari layar TV.

Fitur pendukung keren lainnya dari teknologi ini adalah, ketika Anda ingin menikmati konten dengan tema berbeda dari anggota keluarga yang lain, maka Anda bisa mengatur profil untuk beberapa akun pengguna. Jadi, konten favorit Anda tidak akan bercampur dengan milik orang lain.

Apabila Anda adalah pengguna teknologi Google TV, maka Anda akan dengan mudah mengakses fitur-fitur tersebut melalui perangkat Android seperti Google Chromecast, smartphone, serta TV LED dan LCD.

Berbicara mengenai TV LED dan LCD, ternyata masih banyak yang tidak mengetahui perbedaan keduanya. Oleh karena itu, memahami perbedaan TV LED dan LCD adalah hal yang perlu Anda ketahui sebelum membeli TV. Jika kebetulan ingin membeli TV ukuran 32 inch, cari tahu juga daftar TV 32 inch terbaik.

Google TV

Kelebihan dan Kekurangan Google TV

Setiap teknologi pasti memiliki kelebihan dan kekurangan. Berikut adalah perbandingan antara kelebihan dan kekurangan Google TV:

Kelebihan

TV ini mempunyai beberapa kelebihan jika dibandingkan dengan TV LCD biasa atau Android TV yang ada sebelumnya, yaitu:

  • Hanya dengan menggunakan 1 remot, Anda sudah dapat langsung menuju platform seperti Netflix, Disney, dan lainnya untuk menonton tanpa harus mencarinya.
  • Mempunyai sistem kecerdasan buatan dengan algoritma yang baik, sehingga penonton akan mendapat rekomendasi tontonan sesuai dengan apa yang mungkin disukai.
  • Mempunyai Google Assistant yang dapat membantu penonton untuk mengontrol televisi hanya dengan suara.
  • Terdapat berbagai merek televisi yang dapat mendukung sistem Google, sehingga tidak terbatas pada satu merek saja.
  • Teknologi pada TV ini akan terus melakukan adaptasi dan penyesuaian kepada penggunanya, sehingga pengguna merasakan konten yang semakin relevan dengannya.
Baca Juga:  10 Merk Lampu LED Terbaik yang Hemat Energi dan Tahan Lama

Kekurangan

TV ini juga memiliki berbagai macam kekurangan, di antaranya:

  • Belum terjangkau di semua negara.
  • Beberapa konten terbatas di regional-regional tertentu, sehingga terdapat konten yang tidak dapat diakses di negara tertentu.
  • Memiliki harga yang relatif lebih tinggi daripada televisi biasa yang tanpa terintegrasi dengan Google.
  • Aplikasi yang terbatas karena tidak mempunyai layanan Google Play Store.
  • Karena teknologi yang lebih maju, TV ini mungkin tidak cocok untuk kalangan yang sudah berumur karena dirasa terlalu sulit cara mengoperasikannya.
  • Sering mengumpulkan data dari penonton karena terdapat sistem AI. Jadi, bagi sebagian orang hal tersebut dapat mengganggu privasi.

Cara Menggunakan Google TV

Untuk menggunakan TV ini, Anda memerlukan beberapa perangkat yang kompatibel seperti TV yang memadai dan Google TV stick. Langkah pertama yaitu menyambungkan perangkat televisi dengan Google melalui port HDMI dan menyambungkan WiFi.

Setelah Anda menyalakan TV, aturlah bahasa dan akun Anda. Setelah semua pengaturan selesai, Anda dapat menikmati konten-konten yang tersedia yang sudah terintegrasi dengan remot kontrol seperti Netflix dan YouTube.

Perbedaan Google TV dan Android TV

Perbedaan paling utama antara keduanya terletak pada sistem operasinya. Android TV berbasis pada sistem Android, sedangkan Google TV berbasis pada sistem Chrome OS. Google TV dirancang untuk menyediakan pengalaman menonton konten, sedangkan Android TV dirancang menyerupai sistem smartphone.

Namun, pada dasarnya kedua TV ini memiliki fungsi yang hampir sama. Hanya beberapa fitur saja yang terasa berbeda. Jika Google TV lebih terintegrasi kepada platform streaming, maka Android TV lebih umum karena menggunakan sistem operasi smartphone.

Google TV vs Android TV Bagus Mana?

Pemilihan antara kedua jenis layanan TV ini tentu harus sesuai dengan kebutuhan Anda. Setiap TV juga memiliki kekurangan dan kelebihan masing-masing. Namun, untuk saat ini mungkin Google TV lebih banyak menarik perhatian karena lebih simpel dan terintegrasi dengan platform streaming daripada Android TV.

Baca Juga:  12 Jenis Pintu Rumah beserta Karakteristiknya

Semua itu tergantung selera Anda sebagai konsumen untuk menentukan TV terbaik. Jika Anda ingin merasakan pengalaman yang baru, Anda lebih cocok dengan Google TV. Namun jika Anda merasa Android TV saja sudah cukup, maka inilah TV box Android terbaik untuk Anda.

smart tv
Dapatkan smart tv berkualitas dengan harga diskon khusus bulan ini di Ukur!

Beli TV Impian Anda di Ukur!

Setelah mengetahui pengertian, kelebihan, hingga kekurangannya, seharusnya Anda sudah bisa menentukan bahwa Google TV layak untuk Anda beli.

Anda dapat memiliki teknologi TV canggih ini dengan membelinya di Ukur.com. Semua rekomendasi TV yang ada pada situs Ukur.com pastinya akan bisa memberikan produk TV sesuai impian Anda!

Agar teknologi TV di rumah Anda semakin canggih, sangat disarankan juga untuk menambah perlengkapan dan alat seperti booster TV digital terbaik untuk TV di rumah Anda.

Pada kenyataannya, preferensi individu sangat penting dan dominan dalam setiap pilihan barang terutama menyangkut elektronik dan teknologi yang selalu berkembang setiap saat. Oleh karena itu, jangan sampai Anda menyesal dan salah pilih, ya!